Tak masalah jika engkau memiliki perbedaan dengan yang lain, selama engkau tak memaksakan perbedaan itu menjadi sebuah hal yang haru disamakan, karena setiap orang memiliki otak dan hatinya masing-masing. Aku, ya, aku hanya ingin membuat sebuah perubahan, entah itu disetujui atau tidak, yang jelas aku memiliki sesuatu yang ingin kubawa untuk menyongsong perubahan tersebut.
Orientasi Kehidupan Kampus Universitas Indonesia 2011 (OKK UI 2011) adalah jalan yang tepat untukku sebagai orang yang ingin membawa perubahan ke arah yang baik, karena yang baik adalah mereka yang mengubah, bukan meneruskan. Begitu, tho?
Setidaknya aku memiliki niat yang baik dan visi yang jelas dan insya Allah lurus-lurus saja. Bahwa aku memiliki keprihatinan jika melihat mahasiswa yang cenderung apatis terhadap berbagai kegiatan kampus, itu tidak lain adalah sebuah keprihatinan terhadap diriku sendiri. Ya, aku yang memiliki keterbatasan harta menganggap bahwa kuliah adalah hal yang harus diprioritaskan, karena aku datang ke Depok ini untuk kuliah, bukan?
Akan tetapi, melihat slogan UKM Mapala UI, seakan menggedor jati diriku sebagai mahasiswa, bahwa: "Hiduplah sebagai Mahasiswa yang lebih dari sekadarnya.". dan itulah tujuan pribadiku untuk menjadi Project Officer OKK UI 2011. Semoga Allah menghendaki dan meridhoi.
Keterbukaan
Atqo Muhammad
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar: (+add yours?)
Posting Komentar